11 Februari 2025

 Nova Eliza terlibat dalam film horor berjudul Film Rumah Teteh: Story of Helena. Dalam proses syuting, Nova mengalami kejadian mengesankan.

Saat berada di sebuah danau, Nova melihat sosok Teteh yang diceritakan dalam film.

“Saat mau masuk ke lokasi syuting di danau, saya melihat sosok ‘Teteh’ secara langsung di sana. Saya langsung sesak napas dan hampir pingsan,

Usai bertemu sosok misterius tersebut, Nova merasakan hal yang tidak mengenakan. Tubuhnya mulai terasa lemas. Bahkan sosok misterius itu meninggalkan sebuah tanda di tubuhnya.

“Saya enggak tahu diapain, tiba-tiba badan saya terasa hangat. Setelah itu, ada tanda silang berbentuk bintang di tubuh saya yang baru hilang setelah tiga minggu,” ujarnya

Tak cuma itu, Nova juga masih bertemu dengan sosok misterius tersebut hingga di akhir proses syuting ketika berada di hotel.

“Bahkan seminggu lalu saya masih bertemu dengan ‘Teteh’. Saya sampai kepikiran mungkin karena belum izin langsung ke beliau,” bebernya.

Rumah Teteh: Story of Helena adalah film horor yang diadaptasi dari kisah nyata yang pernah viral di media sosial X/Twitter, berdasarkan pengalaman pribadi akun @Briistory saat tinggal di sebuah indekos di Bandung pada tahun 2007.

Film ini mengisahkan sekelompok mahasiswa yang tinggal di sebuah rumah kos di Bandung dan mengalami serangkaian kejadian aneh setelah salah satu dari mereka berteman dengan seorang perempuan misterius bernama Helena. Seiring berjalannya waktu, teror yang mereka alami semakin intens, memunculkan pertanyaan besar: siapa sebenarnya Helena, dan apa hubungannya dengan rumah tersebut?

Sumber Berita : https://thegazettengr.com


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *