09 April 2025

Masih dalam suasana Idulfitri, Kapolda Riau Irjen Herry Heryawan menyempatkan berkunjung ke sejumlah tokoh masyarakat adat hingga tokoh agama. Kunjungan tersebut dilakukan untuk mempererat tali silaturahmi.
Mengawali kunjungannya, Irjen Herry bersama Gubernur Riau Abdul Wahid menemui Ustaz Abdul Somad (UAS) di Jalan Kamboja, Desa Rimbo Panjang, Kecamatan Tambang Kabupaten Kampar, Rabu (9/4/2025) siang. Dalam pertemuan yang penuh keakraban itu, Irjen Herry dan Ustaz Abdul Somad saling berbalas pantun.

“Kalau pergi ke Indramayu jangan lupa beli klepon. Kalau memang orang Melayu, jangan pantun nengok handphone,” ujar Ustaz Abdul Somad yang disambut gelak tawa.

Pantun UAS kemudian dibalas oleh Irjen Herry Heryawan. “Jalan-jalan ke Kota Kuansing, jangan lupa membawa selasih. Terima kasih atas makan siang, cukup sekian dan terima kasih,” balas Herry Heryawan yang disambut tepuk tangan.

Sumber Berita : https://politicsunspun.com


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *